Kuliah Umum oleh Ketua MS Lhoksukon di Fakultas Hukum IAIN Lhokseumawe

Kuliah Umum oleh Ketua MS Lhoksukon di Fakultas Hukum IAIN Lhokseumawe

Kuliah Umum oleh Ketua MS Lhoksukon di Fakultas Hukum IAIN Lhokseumawe

Lhoksukon | Ketua Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon Bapak Sayyed Sofyan, S.HI, M.H menghadiri Undangan dari Rektor IAIN Lhokseumawe untuk menjadi Narasumber dalam acara Kuliah Umum Mahasiswa Fakultas Syariah IAIN Lhokseumawe pada hari rabu  tanggal 30 November 2022 di Aula Fakultas Ekonomi dan Bisnis IAIN Lhokseumawe Di Buket Rata Lhokseumawe yang dibuka langsung oleh Rektor IAIN Lhokseumawe DR. Danial, M.Ag. Adapun tema Kuliah umum yang diberika oleh panitia pelaksana yaitu “Bagaimana Kiat menjadi Sarjana Hukum yang handal dan Adaptif sesuai dengan perkembangan Zaman”. Dalam penyampaian Kuliah Umum ini Bapak Sayyed Sofyan, S.HI, M.H mengawali dengan menceritakan biografi beliau dari mulai SD sampai dengan bisa menjadi Ketua Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon.

Nara sumber mengatakan Jadilah Mahasiswa yang mempunyai target dan tujuan setelah selesai mendapatkan gelar sarjana, kemudian kembangkan diri melalui bergabung dengan organisasi yang produktif sehingga mampu menambah skill mahasiwa dibidang komunikasi, dan yang terakhir yaitu adanya Ridho dan do’a dari Orang Tua, Dosen Pengajar, Temen-temen seperjuangan sehingga akan mengantarkan adik-adik semua menjadi orang yang sukses dimasa yang akan datang.
Setelah selesai pemaparan moderator memberikan sesi tanya jawab , adik-adik mahasiswa sangat antusias untuk bertanya kepada narasumber namun karena keterbatasan waktu hanya 3 orang beruntung saja yang pertanyaannya dijawab langsung oleh narasumber, akhir dari acara ini dilakukan foto bersama sebagai dokumentasi.

MS Lhoksukon menghadiri Upacara Peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI Ke-77

MS Lhoksukon menghadiri Upacara Peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI Ke-77

MS Lhoksukon menghadiri Upacara Peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI Ke-77

Lhoksukon | Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon diwakili oleh Plh. Ketua YM Tubagus Sukron Tamimi menghadiri peringatan Hari Guru Nasional (HGN) sekaligus pringatan Hari Uang Tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (HUT PGRI) ke 77 tahun, yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Aceh Utara dan berlangsung dengan khidmad di lapangan Landing, Lhoksukon, Jum’at (25/11/2022).

Pada acara ini Penjabat Bupati Aceh Utara menjadi inspektur Upacara diwakili oleh Sekda  DR.A.Murtala,M.Si dan Saiful sebagai Pemimpin serta Muhammad Ali, S.Pdi.,M.Pd sebagai Lerwira Upacara. PJ Bupati Aceh Utara Azwardi diwakili Sekda DR.A.Murtala, M.Si membaca Amanat Menteri Pendidikan Kebudayaan RI Nadiem anwar Makarim, bahwa Merdeka Mengajar yang diluncurkan pada awal tahun ini sepenuhnya dirancang untuk memenuhi kebutuhan guru terhadap ruang untuk belajar, berkarya, dan berkolaborasi.  Dalam kesempatan ini, juga turut dilakukan penyerahan penghargaan kategori guru penggerak dan guru berprestasi dan juga sejumlah hadiah pemenang perlombaan dalam rangka HUT PGRI dan HGN.

Latsar CPNS Golongan II Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon

Latsar CPNS Golongan II Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon

Latsar CPNS Golongan II Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon

Lhoksukon | Dua orang Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dari Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon yaitu, Adila Safura Irma, A.Md.A.B. dan Sari Yulis, A.Md. telah mengikuti Pelatihan Dasar (Latsar)CPNS Golongan II Mahkamah Agung RI Angkatan I s.d V Tahun 2022. Latsar tersebut dilaksanakan pada 07 November hingga 12 November 2022 di Balai Diklat Keagamaan Medan. Adapun kegiatan Latsar ini dilaksanakan secara klasikal dan menjadi penutup dari rangkaian kegiatan Latsar yang telah berlangsung sejak tanggal 18 Agustus 2022. Rangkaian kegiatan Latsar sebelumnya dilaksanakan secara online (daring) dimulai dari tahapan MOOC, distance learning, serta Habituasi. Latsar klasikal dibuka pada hari Senin, 07 November 2022 oleh Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Medan Dr. Herdi Agusten, S.H., M.Hum.

Selanjutnya, setiap harinya pada saaat klasikal para CPNS dibekali dengan berbagai materi yang dibawakan oleh widyaiswara diantaranya mengenai Pengembangan SDM dan Nilai-Nilai ASN, Muatan Teknis Substantif Lembaga, Core values dan Employer Branding ASN, Nilai-Nilai Dasar PNS, Sikap Perilaku Bela Negara, Profesionalisme ASN, serta Kedudukan dan Peran PNS dalam mendukung Smart Governance. pada 11 November 2022, kedua CPNS Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon melalui tahapan terakhir Latsar yaitu Seminar Laporan Aktualisasi yang merupakan hasil dari kegiatan aktualisasi yang dilaksanakan selama masa habituasi di satuan kerja. Dengan Adila Safura Irma, A.Md.A.B. mengangkat judul “Optimalisasi Layanan Informasi Mengenai Hak-Hak Perempuan dan Anak Pasca Perceraian Melalui Pembuatan Video Di Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon”; dan Sari Yulis, A.Md. mengangkat judul “Peningkatan Pelayanan Edukasi Resiko Pernikahan Dini Di Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon melalui video animasi’’.

elanjutnya, pada hari Sabtu, 12 November 2022 dilangsungkan acara penutupan Latsar Gelombang I. Di dalam acara penutupan kedua CPNS dinyatakan lulus dengan predikat sangat memuaskan. Selain itu, Latsar Gelombang II kemudian resmi ditutup oleh Ketua Pengadilan Tinggi Medan, Dr. Drs. H. Panusunan Harahap, S.H., M.H.. Setelah itu, para CPNS dikembalikan kesatuan kerja masing-masing dan diharapkan dapat bekerja serta menerapkan ilmu yang telah didapatkan melalui Latsar dengan baik.

Penjemputan Mahasiswa OJT IAIN Lhokseumawe pada MS Lhoksuko

Penjemputan Mahasiswa OJT IAIN Lhokseumawe pada MS Lhoksukon

Penjemputan Mahasiswa OJT IAIN Lhokseumawe pada MS Lhoksuko

Lhoksukon | Pada hari Jum’at 11 November 2022 sekitar pukul 15:00 Wib, bertempat di Ruang Media Center Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon , Ketua menerima Supervisor OJT Mahasiswa dan Mahasiswi yang berjumlah 11(sebelas) orang dari Fakultas Syariah IAIN Lhokseumawe yang bertujuan untuk menjemput Mahasiswa dan Mahasiswi yang telah selesai melaksanakan OJT selama 45 (empat Puluh Lima hari) di Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon. Dalam sambutannya DR. Alimuddin, M.A mengucapkan terima kasih kepada Bapak Sayyed Sofyan, S.HI, M.H dan Penanggung Jawab OJT Abdul Muthallib, A. Md, S.H beserta Keluarga Besar Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon yang telah menerima dan memberikan kesempatan kepada Mahasiswa dan Mahasiswi dalam menimba ilmu administrasi perkantoran dan proses persidangan selama melaksanakan OJT.

Ketua Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon juga mengucapkan terima kasih atas kepercayaan IAIN Lhokseumawe menempatkan Mahasiswa OJT di Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon, yang merasa sangat terbantu dengan adanya Mahasiswa dan Mahasiswi tersebut. Harapannya semoga kerjasama ini terjalin dengan baik sampai kapanpun. Acara diakhiri dengan Penyerahan Cindera mata dan Piagam Penghargaan kepada Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon.

 

Upacara Peringatan Hari Pahlawan MS Lhoksukon

Upacara Peringatan Hari Pahlawan MS Lhoksukon

Upacara Peringatan Hari Pahlawan MS Lhoksukon

Lhoksukon | Menindaklanjuti Surat Sekretaris Mahkamah Agung Republik Indonesia Nomor : 2606/SEK/HM.01.2/11/2022 tanggal 8 November 2022 perihal Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2022 maka Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon mengadakan Upacara Peringatan Hari Pahlawan yang bertempat di teras  Kantor dikarenakan dalam keadaan cuaca hujan dipagi hari. Upacara dimulai pada pukul 08.15 WIB dan bertindak sebagai Pembina Upacara adalah Ketua Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon sedangkan Pemimpin Upacara adalah Saudara Iskandar, S.HI. Pembawa Acara Arifah AYudia Syafira SH., Petugas Pembaca Pesan Pahlawan Dara Doria Hasibuan, SH. Doa dipimpin oleh Audra Shri Rhanatika Sutista, S.H.

Upacara berjalan dengan khidmat dan tertib. Pembina Upacara menyampaikan amanat Menteri Sosial Republik Indonesia yang menyatakan bahwa momentum peringatan Hari Pahlawan Tahun 2022 ini harus kita jadikan sebagai momentum untuk memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa, saling menghargai satu sama lain dan mari kita jadikan semangat dan nilai-nilai kepahlawanan sebagai inspirasi dalam setiap langkah hidup dan kehidupan kita bersama. Dengan semangat “Pulih lebih cepat, bangkit lebih kuat” peringatan Hari Pahlawan Tahun 2022 diharapkan dapat terus memberikan energi tambahan untuk menggugah kesadaran segenap elemen bangsa untuk terus bersatu dan membantu tanpa sesama tanpa memandang sekat. Bersama kita kenang dan hormati perjuangan para Pahlawan. Bersama kita perkuat Persatuan dan Kesatuan Bangsa dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia yang merupakan amanat  Pahlawan Bangsa. Pahlawan akan menjadi teladan bagi kita mengarungi masa-masa penuh tantangan dan teladan bagi kita untuk menata masa depan dan menjadi pemenang. Selamat Hari Pahlawan.

CPNS MS Lhoksukon meraih peringkat 4 Terbaik dalam Latsar

CPNS MS Lhoksukon meraih peringkat 4 Terbaik dalam Latsar

CPNS MS Lhoksukon meraih peringkat 4 Terbaik dalam Latsar

Lhoksukon | Tiga orang Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dari Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon yaitu, Arifah Ayudia Syafira, S.H., Audra Shri Ranatika Sutista, S.H., dan Dara Doria Hasibuan, S.H., telah mengikuti Pelatihan Dasar (Latsar)CPNS Golongan III Mahkamah Agung RI Angkatan I s.d IV Tahun 2022. Latsar tersebut dilaksanakan pada 31 Oktober hingga 05 November 2022 di Balai Diklat Keagamaan Medan. Adapun kegiatan Latsar ini dilaksanakan secara klasikal dan menjadi penutup dari rangkaian kegiatan Latsar yang telah berlangsung sejak tanggal 30 Agustus 2022. Rangkaian kegiatan Latsar sebelumnya dilaksanakan secara online (daring) dimulai dari tahapan  MOOC, distance learning, serta Habituasi. Latsar klasikal dibuka pada hari Senin, 31 Oktober 2022 oleh Kepala Pusat Diklat Manajemen dan Kepemimpinan MA RI, Edward T.H. Simarmata, S.H., L.L.M., M.T.L.

Selanjutnya, setiap harinya para CPNS dibekali dengan berbagai materi yang dibawakan oleh widyaiswara diantaranya mengenai Pengembangan SDM dan Nilai-Nilai ASN, Muatan Teknis Substantif Lembaga, Core values dan Employer Branding ASN, Nilai-Nilai Dasar PNS, Sikap Perilaku Bela Negara, Profesionalisme ASN, serta Kedudukan dan Peran PNS dalam mendukung Smart Governance. pada 04 November 2022, ketiga CPNS Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon melalui tahapan terakhir Latsar yaitu Seminar LaporanAktualisasi yang merupakan hasil dari kegiatan aktualisasi yang dilaksanakan selama masa habituasi di satuan kerja.