Kunjungan Sosial MS Lhoksukon ke kediaman Kasub Umum dan Keuangan MS Lhoksukon

Kunjungan Sosial MS Lhoksukon ke kediaman Kasub Umum dan Keuangan MS Lhoksukon

Lhoksukon | Pada hari Senin tanggal 6 Maret 2023 Delegasi Tim Sosial Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon yang dipimpin oleh Ketua Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon Ridho Setiawan, S.HI, M.E.Sy didampingi oleh Sekretaris Tri Susela, S.H dan Kasubbag PTIP Abdul Muthallib, A. Md, S.H beserta staf Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon.

Adapun maksud kunjungan ini yaitu karena Anak dari Kasubbag Umum dan Keuangan Mahkamah Syar’iyah Lhoksukon Dede Kurniawan, S.H menderita sakit dan diopname, baru hari ini ada waktu senggang dan beberapa yang mewakili dari tim sosial untuk menjenguk ananda yang sakit, semoga dengan adanya kunjungan ini dapat menghibur keluarga dan yang sakitpun diberikan kesembuhan yang sempurna. 

Sambutan kedatangan disampaikan oleh Ibrahim  Ahmad Harahap, S. Kom dan ditutup dengan Do’a yang dibacakan oleh Muhammad sebelum mengakhiri kunjungan hari ini. Dasar kunjungan ini hasil kesepakatan rapat umum apabila ada Pegawai dan keluarganya yang dioname karena sakit maka Tim sosial akan mengunjungi keluarga pegawai tersebut disesuaikan dengan jadwal kunjungan. Harapannya kegiatan ini tetap dipertahankan demi meningkatkan silaturrahmi antara Keluarga Besar mahkamah Syar’iyah Lhoksukon.

Comments are closed.