Senin, 05 Agustus 2024 | Bertempat di Ruang Media Center Mahkamah Syar’iyah (MS) Lhoksukon, dilaksanakan rapat koordinasi melalui zoom meeting yang membahas Pelaksanaan Pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) atas Pengelolaan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) terkait biaya proses penyelesaian perkara dan uang titipan pihak ketiga untuk Tahun Anggaran 2023 hingga Triwulan III Tahun 2024.
Rapat ini dihadiri oleh jajaran penting di lingkungan MS Lhoksukon, termasuk Panitera, Sekretaris, Bendahara, dan Kasir. Pertemuan ini bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh proses pengelolaan PNBP dan uang titipan pihak ketiga berjalan sesuai dengan ketentuan yang berlaku, serta mempersiapkan diri dalam menghadapi audit BPK yang akan segera dilakukan.
Melalui rapat koordinasi ini, MS Lhoksukon menunjukkan komitmennya dalam menjaga transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan lembaga, sejalan dengan upaya peningkatan kualitas pelayanan dan pencapaian Zona Integritas.
#humasmahkamahagung #dirjenbadillag
#msaceh
#mslhoksukon
#mahkamahagung #mahkamahagungri
#mahkamahsyariyah
#wilayahbebaskorupsi
#wbk
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Ut elit tellus, luctus nec ullamcorper mattis, pulvinar dapibus leo.